Cara Membuat Player Teleportasi [Berpindah Tempat] Di Construct 2 [Penjelasan Detail]
Assalamuallaikum.wr.wb
Kali ini amir12 akan memberikan tutorial yaitu cara membuat player teleportasi atau berpindah tempat dari 1 tempat ke tempat lain, jadi saat player menyentuh objek player akan berpindah ke tempat yang dituju, langsung saja kita mulai tutorialnya.
jika kalian ingin versi video bisa tonton video yang telah saya buat postingan dibawah ini : https://amirduabelas.blogspot.com/2019/04/construct-2-tutorial.html
Disini saya sudah membuat objek “player” dan “pijakan”, seperti gambar dibawah ini:
projek |
Kalian buatlah objek baru yaitu sprite kalian berilah nama “tempatawal” jika sudah kalian klik insert, setelah itu kalian klik kiri 1 kali pada lembar kerja untuk selesai, maka akan muncul menu baru yaitu menu desain objek, seperti gambar dibawah ini:
buat objek baru |
menu desain objek |
Kalian desain objeknya disini saya hanya mewarnainya, seperti gambar dibawah ini:
desain objek |
Kalian ubah ukuran objeknya, seperti gambar dibawah ini:
sebelum diubah ukurannya |
setelah diubah ukurannya |
semakin besar ukuran objek semakin berat loading projek tersebut, ukuran objek pada desain objek ini ialah ukuran asli file yang kalian buat atau kalian import.
Jika sudah kalian klik tanda [x] silang untuk selesai, seperti gambar dibawah ini:
selesai desain |
Pada size kalian ubahlah ukuran objek “tempatawal”, seperti gambar dibawah ini:
ubah ukuran objek |
Kalian klik kanan pada objek “tempatawal” jika sudah kalian pilih clone object type lalu kalian klik kiri 1 kali pada lembar kerja maka aka nada objek baru, seperti gambar dibawah ini:
clone objek |
objek baru |
Kalian ubah ukuran objek yang baru dan kalian atur posisinya, seperti gambar dibawah ini:
ubah ukuran objek |
setelah diubah dan diatur posisi |
Kalian ubahlah nama objek yang baru tadi menjadi “tempatakhir”, seperti gambar dibawah ini:
ubah nama |
Kalian masuklah ke event sheet, seperti gambar dibawah ini:
pindah ke event sheet |
Kalian buatlah event baru dengan cara klik “add event”, seperti gambar dibawah ini:
buat event |
Kalian pilihlah objek “player” jika sudah kalian klik next untuk melanjutkan, seperti gambar dibawah ini:
pilih objek player |
Pada bagian collision kalian pilihlah “on collision with another object” jika sudah kalian klik next, seperti gambar dibawah ini:
pilih on collision with another objek |
Pada bagian object kalian pilihlah objek “tempatawal” jika sudah kalian klik done untuk selesai, seperti gambar dibawah ini:
pilih objek tempatawal |
Kalian buatlah action baru pada event yang baru saja kalian buat, dengan cara klik add action disamping event baru, seperti gambar dibawah ini:
buat action baru |
Kalian pilih objek “player” jika sudah kalian klik next untuk melanjutkan, seperti gambar dibawah ini:
pilih objek player |
Pada bagian size & position kalian pilih “set position to another object” jika sudah kalian klik next, seperti gambar dibawah ini:
pilih set position to another objek |
Pada bagian object kalian pilihlah objek “tempatakhir” dan image point kalian isi “0” jika sudah kalian klik done untuk selesai, seperti gambar dibawah ini:
pilih objek tempatakhir image point 0 |
Fungsi dari event dan action diatas ialah, saat objek “player” menyentuh objek “tempatawal” maka objek “player” akan berpindah tempat yaitu berada di posisi objek “tempatakhir” image point 0.
Saat projek ditest, seperti gambar dibawah ini:
test - 1 |
test - 1 |
test - 1 |
Selesai deh membuat player teleportasi atau berpindah tempat…
Semoga bermanfaat.
Wassalamuallaikum.wr.wb.
0 Response to "Cara Membuat Player Teleportasi [Berpindah Tempat] Di Construct 2 [Penjelasan Detail]"
Post a Comment
Gunakan kata-kata yang sopan, jangan spam