CARA MEMBUKA PROJECT CONSTRUCT 2 DI VERSI CONSTRUCT 2 SEBELUMNYA


Assalamuallaikum.wr.wb
    Kali ini amir12 akan memberikan tutorial cara membuka projek construct 2 kita yang berektensi .capx ke versi sebelumnya, semisal kita membuat projek diconstruct 2 versi r260 tapi kita ingin membukanya diconstruct 2 versi r259 maka tidak akan bisa kalau kita membukannya, jadi saya akan memberikan tutorial agar bisa menurunkan versi projek construct 2nya.


Yang harus kalian lakukan agar bisa mengikuti tutorial kali ini yaitu kalian harus mempunyai projek construct 2nya yang berformat capx, dan projek kalian yang  dibuat diversi construct 2 terbaru

Jika sudah memiliki projeknya kalian harus menginstal construct 2 dibawah versi yang kalian buat projeknya, misal projek kalian menggunakan construct 2 versi r260 maka kalian harus menginstal construct 2 versi r259.

Jika diatas sudah dilakukan lanjut ke caranya.

Pada projek kalian ubahlah ektensi filenya yang .capx menjadi .rar jika tidak tahu caranya bisa lihat disini, lalu extract projek kalian, maka file ekstrakannya akan seperti ini:
projek construct 2
file hasil ekstrak


Lalu pada file new project kalian tarik istilahnya "drag&drop" ke notepad atau notepad++, maka akan ada banyak script seperti gambar dibawah ini:
file yang diedit
isi file yang dibuka dinotepad++


Nah, disini kita akan mengubah versi projek kita ke versi construct 2 yang kita gunakan dikomputer kita, kalian carilah script “<saved-with-version>26400</saved-with-version>” tanpa tanda kutip, seperti gambar dibawah ini:
yang akan diubah


Kalian ubahlah angkanya menjadi versi construct 2 kalian saat ini, misal 26400 yang artinya projek kita dibuat diconstruct 2 versi r264, jadi kita ubah angkanya menjadi 26200, seperti gambar dibawah ini:
sebelum
sesudah
“untuk 26200 atau versi r262 adalah versi construct 2 yang saya gunakan sekarang, jadi kalian ubah dengan versi construct 2 kalian!!”

Jika sudah jangan lupa kalian simpan.


Dan kalian coba buka file new projeknya, maka kalian akan bisa membuka projek construct 2 kalian.
berhasil

Semoga bermanfaat.
Wassalamuallaikum.wr.wb.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "CARA MEMBUKA PROJECT CONSTRUCT 2 DI VERSI CONSTRUCT 2 SEBELUMNYA"

Post a Comment

Gunakan kata-kata yang sopan, jangan spam

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2